Alat yang digunakan dalam proses pembuatan MOL nasi (dekomposer) ialah, ember, selang ukuran kecil 1 meter, botol bekas air kemasan (600ml), doos/tong.
Bahan yang digunakan untuk membuat MOL nasi adalah, nasi secukupnya, air cucian beras, cuka makan, air biasa, gula merah, daun bambo yang kering
Cara Membuat MOL Nasi:
1) Proses Penambatan Bakteri Lactobacillus dan Saccharomyce pada Nasi
a) Siapkan cuka makan kemudian tangan direndam dengan cuka
b) Nasi yang telah tersedia dikepal sebesar bola pimpong
c) Setelah selesai nasi dikepal sebesar bola pimpong kemudian dimasukan kedalam tong/doos yang sebelumnya didalam tong/doos tersebut sudah ada seresah bambu kering untuk bawah.
d) Kemudian nasi di tutup dengan seresah bambu kering kembali.
e) Nasi diperam selama lebih kurang satu minggu sampai penambatan bakteri berhasil.
2) Proses Pembuatan Decomposer
a) Nasi yang sudah berhasil penambatan bakteri diremas/dhancurkan bersama air cucian beras.
b) Gula merah di potong-potong kecil
c) Kemudian campurkan nasi,gula merah kedalam air cucian beras di aduk sampai rata.
d) Proses fermentasi selama lebih kurang 14-21 hari
e) MOL nasi siap di gunakan sebagai decomposer.
Saturday, 18 June 2011
Proses Pembuatan MOL Nasi
di 13:13:00
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
Klik tombol diatas, dan link aku akan nongkrong di blogmu. Aku pasti segera link balik kalau kamu ninggalin jejak
0 komentar:
Post a Comment